Keterangan Gambar : PELATIHAN HYPNOBIRTHING DAN BABY SPA AKBID KBH
AKBID KBH – Pada tanggal 5 dan 6 Desember 2022 AKBID Karya Bunda Husada meyelenggarakan Pelatihan Hypnobirthing dan Baby Spa dengan Narasumber Umi Susilowati, SST., M.Kes., CI IBH., CT NNLP dan tim bagi mahasiswi Program Studi D III Kebidanan Akademi Kebidanan Karya Bunda Husada Angkatan XVII.
Istilah hypnosis sendiri diperkenalkan oleh oleh Dr. James Braid (Bapak Hipnotisme Modern). Hipnotis sendiri merupakan suatu pengetahuan ilmiah dan sudah diakui oleh World Health Organization (WHO) sebagai cara pengobatan (therapy) yang aman. Kondisi hipnotik dapat digambarkan sebagai suatu keadaan yang sangat responsive pada seorang subyek yang disebabkan oleh seorang ahli hipnotisme.
Seorang ahli hipnotisme akan memberikan sugesti yaitu serangkaian kalimat yang dilakukan dengan cara dan dalam kondisi tertentu dapat mempengaruhi orang lain langsung ke dalam pikiran bawah sadar. Terdapat 2 (dua) cara informasi masuk ke Pikiran Bawah Sadar, yaitu dengan pengalaman langsung dan pengalaman induktif.
Tahap dasar stage Hypnosis terdiri dari, Pre Induksi (perkenalan), Induksi (menuju rileks), Deepening (rileks lebih dalam), Isolasi (menjaga subyek tetap dalam kondisi hypnosis), Sugesti dan Terminasi. Tes Sugestibilitas dapat dilakukan dengan cara Rigid Catalepsy (instruksi untuk membuat kaku lengan, seperti baja dan tidak bisa digerakkan), Locking the Hand yaitu instruksi sugesti untuk mengunci kedua belah telapak tangan sehingga tidak bisa terbuka dan dilanjutkan dengan instruksi teknik Eye Catalepsy yaitu mengunci mata, agar tidak bisa terbuka atau teknik relaxation training yaitu klien memasuki kondisi santai, rileks sepenuhnya.
Hipnosis memiliki banyak manfaat, salah satunya penerapan Hypnobirthing dalam kehamilan Menurut penelitian dari Phillips-Moore tahun 2012 dengan judul Birthing Outcomes from An Australian HypnoBirthing Programme, menunjukkan bahwa tahap persalinan lebih pendek pada kelompok dengan hypnobirthing dibandingkan dengan kelompok umum tanpa hypnobirthing. Lebih lanjut menunjukkan bahwa sugesti mampu mencegah emosi negative yang menyebabkan komplikasi persalinan. Hipnosis prenatal secara rutin dapat meningkatkan kondis kehamilan dan persalinan yang lebih baik, bahkan mengurangi komplikasi selama proses kelahiran.
Manfaat hypnosis dalam kehamilan diantaranya:
- Mengurangi mual, muntah & pusing TM 1,
- Mencegah trauma fisik & jiwa ibu serta janin,
- Mengurangi rasa tidak nyaman selama kehamilan dan rasa sakit saat melahirkan,
- Membentu janin terlepas dari lilitan tali pusat dan memperbaiki posisi janin,
- Membantu ibu lebih tenang selama kehamilan.
Diharapkan dengan adanya Pelatihan Hypnobirthing dan Baby SPA, dapat meningkatkan kompetensi dan keahlian mahasiswi dalam menangani proses persalinan sampai proses pemandian bayi.